NasionalJakarta - Masyarakat Indonesia sangat antusias atas kunjungan Raja Salman, yang membuat penguasa Kerajaan Arab Saudi itu terkejut. Bahkan Raja Salman mengira ada demo saat warga berkerumun menyambut kedatangannya di Istana Bogor, kemarin. 

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan sambutan masyarakat Indonesia di luar dugaan Raja Salman. "Sambutan masyarakat Indonesia begitu luar biasa. Dia (Raja Salman) mengatakan ini seperti demonstrasi ketika memasuki Istana Bogor," kata Lukman di Istana Merdeka, Kamis, 2 Maret 2017.

Baca: Seperti Raja Faisal, Raja Salman pun Bahagia di Indonesia

Raja Salman, kata Lukman, tidak mengira sama sekali kedatangannya disambut ribuan bahkan puluhan ribu warga yang berjejer di kiri dan kanan jalan. "Meskipun diterpa hujan lebat, masyarakat tidak bergerak meninggalkan. Jadi beliau sangat bersyukur dan sangat surprise," ujar Lukman.

Raja Salman tiba di Jakarta pada Rabu siang kemarin di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Dia tiba disambut Presiden Joko Widodo sebelum menuju Istana Bogor, Jawa Barat. Di beberapa ruas Kota Hujan, Raja Salman disambut ribuan murid sekolah dasar dan masyarakat. Mereka dikerahkan pemerintah daerah setempat demi menyambut kedatangan Raja Salman.

Baca: Begini Kekaguman Raja Salman atas Sejarah Masjid Istiqlal

Kunjungan kenegaraan Raja Salman ke Indonesia dilakukan hingga 4 Maret 2017. Setelah itu, Raja Salman akan berkunjung ke Bali untuk berlibur. Kunjungannya ke Indonesia ini menyedot perhatian publik, antara lain, karena rombongan yang dibawanya mencapai 1.500 orang. Ini juga menjadi kunjungan pertama penguasa Arab Saudi setelah 47 tahun Raja Faisal berkunjung ke Indonesia.

AMIRULLAH SUHADA